Meski letaknya bersebelahan, SMA Negeri Chidori dan Akademi Swasta Khusus Putri Kikyo seperti berasal dari dua dunia yang berbeda. Sekolah Kikyo dikenal bergengsi dan diisi oleh siswi-siswi dari keluarga kaya, sementara Chidori dipenuhi oleh siswa nakal dan sering dipandang sebelah mata. Tak heran, para siswi Kikyo sangat membenci tetangga mereka dari Chidori.
Rintarou Tsumugi, siswa berusia 16 tahun dari Chidori, punya wajah galak yang membuat orang takut padanya. Namun, ia tidak peduli dengan pandangan orang lain dan merasa cukup bahagia bersama teman-temannya. Tapi ada satu rahasia yang belum ia bagikan: diam-diam, ia sering membantu di toko kue milik keluarganya.
Suatu hari saat bekerja, Rintarou melihat seorang pelanggan perempuan yang tiba-tiba kabur sebelum sempat diajak bicara. Esoknya, gadis itu—Kaoruko Waguri—mengirimkan permintaan maaf dan menjelaskan bahwa ia tidak lari karena takut, justru ia merasa Rintarou terlihat seperti orang yang baik hati. Meski awalnya canggung dengan kepribadian cerah Kaoruko, Rintarou mulai menikmati kebersamaan mereka dan berharap bisa menjalin pertemanan lebih jauh.
Tapi ada satu masalah besar: Kaoruko adalah siswi dari Akademi Kikyo!